Cara Mengganti Skin / Tema Steam

Siapa yang tidak tahu steam? Tempatnya game game terkenal seperti Dota 2, CSGO, Paladin,dll. dan juga tempat untuk membeli game game yang bagus seperti COD, Battlefield, dll. Cara Mengganti Skin / Tema Steam ini cukup mudah dan tidak memakan waktu yang banyak. Karena kita tinggal memasukan file skin nya saja ke folder steam.


Pada dasarnya tema / skin steam awal juga sudah cukup bagus, tetapi jika kita ingin tampilan yang beda kita bisa menggantinya dengan yang sudah dibuat oleh orang orang kreative. Ada banyak skin yang disediakan disalah satu web yang bernama steamskins. Mereka menyediakan skin steam gratis atau tanpa biaya. Kita tinggal mencari yang kita suka dan tinggal mendownloadnya.

Apa dengan mengganti tema / skin steam akan mempengaruhi permainan? seperti lag? tentunya tidak karena skin ini hanya mempengaruhi pada tampilan awal steam sebelum memasuki permainan, tapi ada juga efeknya yg memengaruhi saat permainan sudah dimulai yaitu pada game overlay.

Cara Mengganti Skin / Tema Steam
  • Pertama download skin yang anda suka di SteamSkins
  • Setelah didownload extract file yang sudah didownload ke folder skin steam 
(contoh : C:\Program Files (x86)\Steam\Skins\)
  • Lalu jika sudah selesai mengekstrak, buka Steam
  • Masuk ke Setting (pojok kiri atas, pencet steam lalu ada pilihan setting)
  • Pada panel kiri pilih Interface
  • Lalu pada "Select the skin you wish Steam to use (requires Steam to restart)" ganti dari default skins jadi nama skin yang kamu masukin tadi ke folder skins
  • Klik ok, lalu restart Steam. Selesai.
Catatan : Terkadang ada skin yang membutuhkan font yang berbeda, Jadi sebelum tahap mengekstrak file. Didalam zip ada folder fonts lalu anda install fonts nya terlebih dahulu baru ekstrak ke folder skin.
Contoh tampilan skin steam saya : (Metro Skin)

Terimakasih sudah membaca artikel saya. Semoga bermanfaat, jika ada saran, kesalahan, atau kritik silahkan berkomentar diikolom yang sudah disediakan.
0 Comments

Silahkan jika ada yang ingin memberi saran atau pertanyaan jangan sungkan :) . Jangan Spam!